Siapa yang tidak tau Instagram? Media Sosial berbagi foto ini merupakan salah satu dari media sosial populer di dunia! Menduduki peringkat 8 setelah Tumblr, Instagram mendapat 100.000.000 pengunjung unik setiap bulannya. Akhir-akhir ini, Instagram memberikan pembaharuan yang cukup banyak serta inovatif. Instagram terus memberikan fitur-fitur menarik dan unggulan kepada penggunanya. Pengguna disuguhkan fitur-fitur yang memudahkan dalam berbagi momen dalam bentuk foto dan video. Kali ini, mari kita bahas apa saja sih fitur-fitur tersebut, karena sebenarnya masih banyak lho yang belum tau!
Instagram Stories
Mengadopsi fitur dari Snapchat, Instagram Stories memungkinkan pengguna mengirim foto maupun video secara instan, namun konten tersebut hanya tersimpan sementara saja, selanjutnya akan menghilang dalam 24 jam. Konten tersebut pun tidak akan muncul di profil pengguna, melainkan di bagian atas di tab Home. Fitur ini memudahkan kita dalam berbagi momen kepada sesama followers!
Multi Account
Fitur kesukaan mimin nih. Fitur ini memungkinkan kita menggunakan beberapa akun sekaligus lho! Kalian bisa gunakan akun lain untuk stalking mantan, karena terkadang di akun utama kalian secara tidak sengaja menyukai foto mantan, kan? Fitur ini juga sangat cocok digunakan oleh kalian yang mempunyai online shop. Namun, pengguna hanya bisa login 5 akun saja.
Unsend Message
Layaknya Twitter, Instagram juga memiliki fitur DM alias Direct Message. Tapi hal yang menarik di sini adalah fitur Unsend Message, pengguna memungkinkan "menarik kembali kata-kata" yang telah dikirim. Pengguna dapat menggunakan fitur ini di pesan yang baru dikirim bahkan pesan yang dikirim beberapa bulan lalu lho! Caranya cukup tahan pesan yang ingin di-unsend, maka akan muncul pop-up pilihan.
Zoom
Apakah kalian tau, sekarang kalian bisa memperbesar foto di Instagram? Bukan hanya foto, video juga bisa diperbesar! Fitur ini merupakan fitur terbaru yang dirilis Instagram, memungkinkan pengguna memperbesar foto maupun video. Caranya cukup letakkan dua jari di konten yang ingin diperbesar dan lebarkan layakan zooming pada umumnya. Sebagai catatan, fitur zoom ini lebih cocok digunakan pada foto atau video berkualitas tinggi, supaya jika diperbesar, hasilnya tidak terlihat pecah-pecah atau jelek.
Post You've Liked
Fitur ini sih sudah lama dirilis di Instagram. Namun masih banyak pengguna yang belum tau karena fitur ini terdapat di bagian pengaturan. Pengguna terkadang ingin melihat foto/video yang pernah mereka sukai namun sudah tidak dapat menemukan foto/video tersebut. Solusinya adalah Post You've Liked yang di bagian pengaturan.
Pop-up Preview
Mimin tidak tau pasti nama fitur ini, tapi pengguna dapat membuka pop-up sebagai pratinjau foto atau video yang ingin dilihat yang terdapat di tab Explore. Caranya cukup tahan foto/video yang ingin dilihat, maka akan muncul pop-up preview dan terdapat ikon-ikon love, comment, share, dan options yang kalian bisa gunakan dengan cara menggeser jari kalian saja ke ikon tersebut.
Sekian fitur-fitur unggulan dan menarik yang dimiliki Instagram. Masih banyak orang yang sebenarnya belum mengetahui fitur-fitur di atas. Instagram, seiring berjalannya waktu, ingin memberikan yang terbaik kepada penggunanya, ingin memberikan kenyamanan dan apapun yang memudahkan pengguna dalam bereksplor foto/video. Untuk fitur-fitur yang disebut, terlebih dahulu disarankan update Instagram yang terbaru. Yang mimin tau, fitur tersebut sudah ada di Android maupun iOS. Kita tunggu fitur kejutan yang akan diberikan Instagram ke depannya!